Mitos tentang Mie Instan !

17.24

Seperti yang kita tahu, banyak sekali kabar atau isu tentang bahaya mengkonsumsi mie instan. Tapi mengapa mie instan masih diproduksi ? mengapa pula pemerintah biasanya memberi sejumlah mie instan untuk korban bencana ? katanya mie instan berbahaya ?


Nah disinilah akan diperjelas mengenai mie instan...

Internet adalah informasi yang paling lengkap dan paling cepat untuk dijadikan sumber informasi dan pengetahuan. Namun sayangnya ternyata Internet berisi sampah informasi bila kita tidak hati-hati dalam mencermati setiap informasi tersebut.


Berikut ini adalah mitos mie instan yang perlu kita ketahui kebenarannya...


Mitos Mie Instan

1. Mie Instan mengandung lilin, oleh karena itu mienya menguning saat dimasak.
2. Mie Instan mengandung bahan pengawet yang berbahaya bagi kesehatan.
3. Metode memasak dengan 2 air terpisah adalah cara terbaik.
4. Penggunaan Styrofoam pada Mie Instan Cup berbahaya bagi kesehatan.
5. Mie Instan kenyal karena terbuat dari bahan karet.


Percaya ngga dengan mitos diatas tersebut ? Mungkin awalnya anda percaya, namun penelitian telah membuktikan dengan fakta dibawah ini..

Fakta Mie Instan

1. Mie instan tidak menggunakan lilin. Sebenarnya bahan lilin memang merupakan senyawaa inert alami yang melindungi makanan. Seperti pada Apel, ia memiliki lilin alami yang berasal dari alam.

2. Mie instan menggunakan metode khusus untuk membuat mie menjadi lebih awet. Yaitu dengan cara Deep Frying yang dapat menekan kadar air (5%). Metode lain adalah Hot Drying (pengeringan). Metode tersebut dapat membuat Mie awet selama 6 bulan. Karena bakteri tidak dapat berkembang biak ditempat yang kering.

3. Justru air rebusan mie yang pertama mengandung takaroten yang tinggi. Terdapat pula betakaroten dan juga tecoferol untuk kebutuhan gizi.

4. Terbukti aman karena melewati standar BPOM dan sudah digunakan diseluruh pabrikan mie di dunia. Cup yang digunakan memiliki standar khusus untuk makanan. Sehingga melalui proses pressing standar, hal tersebut membuat molekul styrofoam tidak rontok bersama mie saat diseduh/dimasak.

5. Tidak ada bahan karet sama sekali, karena bahan karet sangat tidak aman untuk dikonsumsi


semoga penjelasan tersebut dapat membuka wawasan kita lebih jauh. Namun walaupun begitu, pengkonsumsian dalam jumlah berlebihan memanglah tidak baik. Selain MSG yang terkandung dalam bumbu, juga perbedaan gizi bila kita bandingkan dengan makanan pokok kita, yaitu nasi. Nasi yang berlebihan pun juga tidak baik, memiliki resiko diabetes lho.

You Might Also Like

1 comment